"BBM" Untuk Nokia Lumia Windows Phone 8 Sedang Proses Uji Coba?
Masih ada yang menanti Blackberry Messenger untuk Nokia Lumia dengan Windows Phone 8?
Kalau iya, ada rumor terbaru dari forum Kaskus Indonesia yang menyebutkan bahwa Blackberry Messenger untuk Nokia Lumia Windows Phone 8 sudah memasuki tahap uji coba dan persetujuan dari Microsoft agar dapat masuk ke Windows Phone Store.
Berdasarkan post "duckdroid182" di forum Nokia Lumia - Kaskus, ia memberikan teaser "PING !! PING !! PING !!" dan dilanjutkan dengan "Udah Kelar Kok, trust me it's work brother" sebagai jawaban pertanyaan dari salah satu user yang menanyakan kapan keluarnya BBM untuk Nokia Lumia Windows Phone 8.
Namun pada post selanjutnya, "duckdroid182" tidak bisa memberikan sumber informasi tersebut. Yang jelas dari postnya tersebut kita bisa menyimpulkan bahwa BBM sudah bisa di install untuk uji coba internal dan sudah di "submit" ke Microsoft untuk persetujuan sebelum masuk ke Windows Phone Store.
Mohon diingat ya, semua informasi di atas hanya sebatas rumor yang belum bisa dibuktikan secara sah dan resmi karena sumber informasinya bukan dari informasi resmi dari Nokia, Microsoft ataupun Blackberry. Yang pasti "duckdroid182" sudah meng-claim bahwa iya sudah mengetahui BBM untuk Nokia Lumia WIndows Phone 8 sudah dalam proses persetujuan dari Microsoft dan sudah ada yang install untuk Uji Coba.
Benar atau tidak? kami juga belum ada informasi lanjutan, yang pasti lagi, Product Manager Nokia Indonesia pernah memberikan informasi ke Okezone bahwa BBM untuk Nokia Lumia Windows Phone 8 akan hadir.
So, terlepas dari semua rumor di atas? seberapa penting & menariknya BBM untuk Nokia Lumia Windows Phone 8 menurut kamu? Suarakan komentar kamu di bagian komentar di bawah ya.
Update
Cheers !!
"BBM" Untuk Nokia Lumia Windows Phone 8 Sedang Proses Uji Coba?
Reviewed by Rizky Adriansyah
on
Februari 04, 2014
Rating:
Post a Comment