Nokia Lumia 530 Dual SIM Sudah Lulus Sertifikasi Indonesia
Nokia/Microsoft Mobile hari ini merilis Nokia Lumia 530 yang sangat terjangkau didukung dengan Windows Phone 8.1.
Berdasarkan informasi dari website resmi Nokia Developer, Nokia Lumia 530 versi Single dan Dual SIM ini mempunyai kode RM-1017 dan RM 1019.
Nah, jika Nokia Lumia 530 Dual SIM ini mempunyai kode RM-1019, ini artinya adalah Nokia Lumia 530 Dual SIM sudah lulus sertifikasi di Indonesia. Hal ini pernah dimuat di blog nokianesia bahwa ada 1 Nokia baru dengan kode RM-1019 sudah lulus sertifikasi Ditjen Postel Indonesia per tanggal 04 Juni 2014.
Belum ada informasi resmi mengenai kapan Nokia Lumia 530 Dual SIM ini bakal dijual di Indonesia. Kemungkinan besar akan mulai dipasarkan di akhir kuartal 3 tahun 2014 atau di awal kuartal 4 tahun 2014.
Nantikan saja informasi selanjutnya dari @nokianesia ya.
Cheeers !!
Nantikan saja informasi selanjutnya dari @nokianesia ya.
Cheeers !!
Nokia Lumia 530 Dual SIM Sudah Lulus Sertifikasi Indonesia
Reviewed by Rizky Adriansyah
on
Juli 23, 2014
Rating:
Post a Comment