Header AD

Nokia Lumia 930 & Superman !!

 

Nokia Lumia 930 ketemuan sama Superman?

Yup, bener banget !! Kali ini @nokianesia akan membahas tentang fitur wireless charging yang sudah ada di Nokia Lumia 930. Tapi kenapa sama Superman ya? Langsung aja yuk kita bahas fitur wireless charging dan Superman.

Nokia Lumia 930 memang sudah mempunyai fitur & teknologi wireless charging (built-in, tanpa harus membeli case/cover tambahan) di dalamnya. Dengan menggunakan teknologi "Qi wireless charging", Nokia Lumia 930 sudah bisa menggunakan berbagai perangkat "wireless charging" yang sudah memakai teknologi "Qi wireless charging".

Nah kebetulan @nokianesia punya 1 paket edisi terbatas dari Nokia Wireless Charging yaitu Nokia Limited Edition Man of Steel Wireless Charging. Isi dari paket ini adalah 1 Nokia Wireless Charging Plate DT-900 dan 1 Nokia Limited Edition Man of Steel Wireless Charging Pillow by FatBoy.


 Nokia Lumia 930 & Limited Edition Man of Steel Wireless Charging


Uniknya dari paket ini adalah bantal Superman Man of Steel hasil kerja sama Fatboy dan Nokia. Jadi dengan bantal Superman ini, kamu bisa memasukkan Nokia Wireless Charging Plate DT-900nya ke dalam bantal Superman tersebut.


Nokia Limited Edition Man of Steel Wireless Charging Pillow by FatBoy


Setelah itu tinggal letakin Nokia Lumia 930nya atau Nokia Lumia lainnya yang mendukung wireless charging di atas bantal tersebut. Setelah itu Nokia Lumianya akan segera terisi batrenya. Simple banget kan untuk nge-charge Nokia Lumia kamu?

Wireless charging Nokia Lumia 930


Untuk Nokia Wireless Charging Plate DT-900 ini kamu sudah bisa beli di Nokia Store dan toko partner Nokia seperti Erafone, Global Teleshop, Okeshop dan Sentraponsel. Nah untuk Nokia Limited Edition Man of Steel Wireless Charging Pillow by FatBoy ini sepertinya kamu belum bisa beli nih, karena barang ini barang terbatas dan kemungkinan besar tidak diperjual belikan di Indonesia.


Nokia Lumia 930 & Limited Edition Man of Steel Wireless Charging


Lihat juga

Nokia Lumia 930 & Superman !! Nokia Lumia 930 & Superman !! Reviewed by Rizky Adriansyah on November 16, 2014 Rating: 5