Nokia 3, 5 dan 6 Lulus Postel Indonesia
Sebelum dapat masuk dan dijual di Indonesia, Nokia 3, 5 dan 6 harus melewati beberapa proses sertifikasi diantaranya adalah sertifikasi TKDN dari Kementrian Perindustrian dan sertifikasi dari Ditjen Postel Indonesia. Untuk TKDN, ketiga perangkat Nokia tersebut sudah lulus sertifikasi beberapa waktu lalu. Kini Nokia 3, 5 dan 6 sudah lulus uji coba di Ditjen Postel Indonesia.
Berdasarkan halaman resmi Ditjen Postel Indonesia, Nokia 3, 5 dan 6 yang mempunyai kode produksi TA-1021, TA-1032 dan TA-1053 sudah lulus uji coba dan mendapatkan sertifikasi dari Ditjen Postel Indonesia pada akhir bulan Juli 2017.
Dengan mengantongi sertifikasi TKDN dan sertifikasi lulus uji coba ini, maka Nokia 3, 5 dan 6 sudah seharusnya bisa masuk dan dijual di Indonesia. Apakah bisa langsung dijual dalam waktu dekat? Tentu saja hal ini menunggu kesiapan dari HMD , partner distributor dan ketersediaan pasokan Nokia 3, 5 dan 6.
Sumber. Ditjen Postel Indonesia
Nokia 3, 5 dan 6 Lulus Postel Indonesia
Reviewed by Rizky Adriansyah
on
Juli 29, 2017
Rating:
Post a Comment